Minggu, 17 November 2013

Jika Dikatakan Padamu...

:: Wahai orang-orang yang beriman ::

Ibnu Mas’ud radhiyallahu anhu berkata: “Jika engkau mendengar Allah berfirman: 'Wahai orang-orang yang beriman', maka pasang pendengaran baik-baik karena padanya (pasti terdapat) kebaikan yang diperintahkan atau keburukan yang akan dilarang” [Riwayat Ibnu Abi Hatim dalam Tafsirnya dan Abu Nu’aim dalam Hilyatul Awliyaa’]

Setiap perintah dalam al-Quran pasti mengandung kebaikan, kemaslahatan, keberuntungan, manfaat, keindahan, keberkahan. Sedangkan setiap larangan dalam al-Quran pasti mengandung kerugian, kebinasaan, kehancuran, keburukan [disarikan dari Tafsir Ibnu Katsir (1/200)].
dari status Fb Abo Mohammed

Tidak ada komentar:

Posting Komentar